-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Timur
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    119 KK Menerima Program Cadangan Pangan di Kelurahan Cinnong

    Kamis, 16 November 2023, November 16, 2023 WITA Last Updated 2023-11-16T14:14:21Z



    Bone | Media Timur | Sebanyak 119 Kepala Keluarga di wilayah Kelurahan Cinnong Kecamatan Ulaweng Kabupaten Bone Propinsi Sulawesi Selatan menerima bantuan cadangan pangan.

    Bantuan cadangan pangan berupa beras 10 kilogram tersebut telah disalurkan kepada 119 KK bertempat di kantor Kelurahan Cinnong pada Selasa, kemarin.

    Cadangan pangan yang diperuntukkan masyarakat yang mendekati status ekstrim tersebut berasal dari Bulog melalui program pemerintah pusat.

    Hal tersebut diungkapkan Andi Arifuddin A.SE selaku Kepala Kelurahan Cinnong kepada Media Timur, Kamis (16/11/2023) di Kantor Kelurahan Cinnong, Jl.Poros Makassar-Bone.


    "Bantuan itu diperuntukan bagi penerima manfaat, yang sama dari penerima Bansos dan PKH cuma beda jalur. Mereka menerima sejak bulan Juli, sudah 5 kali ini bantuan," beber Andi Arifuddin.

    "Yang jelas ini untuk mengatasi masyarakat dianggap ekstrim, yang kurang mampu sesuai dengan keputusan presiden dan menjadi terobosan pemerintah pusat," lanjut mantan penjabat yang sebelumnya sebagai Sekretaris Kelurahan di Kelurahan Cinnong.

    Beliau menambahkan, bahwa, harapannya program bantuan tersebut semoga berkesinambungan dikarenakan sangat membantu masyarakat kalangan bawah.

    "Saya mengapresiasi bantuan pemerintah itu smoga berkesinambungan, dan bisa berkelanjutan, karena masyarakat kelurahan Cinnong masih membutuhkannya," ucap Andi Arifuddin A.,S.E (Dwiyan S.H)
    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru

    Ragam

    +