-->
  • Jelajahi

    Copyright © Media Timur
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Tikam Petugas Operasi Ketupat, Pelaku Dilumpuhkan Timah Panas

    Friday, June 7, 2019, June 07, 2019 WITA Last Updated 2019-06-08T06:57:38Z


    Tikam Petugas Operasi Ketupat, Pelaku Dilumpuhkan Timah Panas

















    MEDIATIMUR.COM | PANDEGLANG|| Seorang anggota kepolisian yang sedang bertugas melaksanakan Operasi Ketupat, lelaki Toama Sugara (27) beralamat Asrama Polisi Mandalawangi, tiba-tiba ditikam oleh orang tak dikenal, Jumat (07/06/2019) siang sekitar pukul 14.30 WIB di pertigaan Kadu Maria, Kampung Sawah, Desa Cikoneng, Kecamatan Mandalawangi, Kabupaten Pandeglang.

    Keterangan yang dihimpun media ini menyebutkan, saat itu korban sedang melaksanakan tugas pengamanan Operasi Ketupat. Tiba-tiba datang pelaku, lelaki Daman (34) menghampiri dan langsung menikam pipi sebelah kanan korban.


    Sehabis menikam, pelaku melarikan diri. Korban kemudian melepaskan 2 kali tembakan peringatan ke udara. Karena tak dihiraukan, korban bersama warga mengejar hingga mengambil tindakan tegas terukur dengan meluncurkan timah panas ke paha kanan pelaku.Akibat terkena peluru, pelaku yang diketahui seorang petani di Kampung Cikoneng, berhasil dibekuk. Selanjutnya, korban maupun pelaku dibawa ke Puskesmas Mandalawangi guna mendapatkan perawatan medis. (IM/JW)

    Komentar

    Tampilkan

    Berita Terbaru

    Ragam

    +