WATAMPONE mediatimur.com |Nonton Bareng (nobar) Final Liga Champions 2018 dihadirkan di Kedai Locale Bone. Laga yang mempertemukan Real Madrid versus Liverpool ini merupakan pertandingan yang paling ditunggu-tunggu dalam kurung waktu satu tahun.
Luar biasanya, acara nobar bola di Kedai Locale di Jalan Sambaloge Baru No. 77 ini bisa dinikmati sembari sahur seru yang spesial disuguhkan bagi pecinta bola di Kabupaten Bone.
"Kami mengadakan paket khusus 'SABAR NOBAR'. Sahur Bareng, Nonton Bareng," tutur Owner Kedai Locale, Iccank pada SuaraBone.com, Kamis (17/05/2018) di Kedai Locale Jl. Sambaloge Baru.
Nobar ini nantinya akan digelar di Kedai Locale Bone 26 Mei 2018 atau 27 Mei 2018 dinihari, pukul 01.45 Wita. Untuk tamu yang datang, akan disuguhkan dengan paket spesial mulai paket harga Rp 37 ribu hingga paket Rp 10 ribu.
"Hanya Rp 37 ribu, pelanggan sudah dapat menikmati berbagai hidangan untuk santap sahur. Untuk yang mau nobar seru, buruan booking. Soalnya, seat kita terbatas," serunya. (ADE)
Yuk Seruan NOBAR Final Liga Champions di WATAMPONE
Media Timur
Wednesday, May 16, 2018, May 16, 2018 WITA
Last Updated
2018-05-17T03:52:37Z
Komentar
Berita Terbaru














